- Hits: 730
Mahasiswa Teknik Kimia Meraih Juara III Pada Lomba Menulis Esai - PPI HONGARIA
Lomba menulis esai (Essay Competition) yang diadakan oleh Persatuan Pelajar Indonesia di Hongaria berlangsung pada 31 Januari 2018 secara daring dengan tema Peran Mahasiswa Indonesia Menuju Indonesia Emas 2045
Lomba menulis esai (Essay Competition) yang diadakan oleh Persatuan Pelajar Indonesia di Hongaria ini adalah salah satu program yang dirancang dengan tujuan untuk memotivasi para pelajar di Indonesia dalam menyalurkan bakat menulisnya dan menyalurkan ide-ide yang dimiliki dalam membangun Indonesia menuju Indonesia Emas 2045.
Mahasiswa berperan sangat penting dalam menyiapkan generasi indonesia emas 2045. Karena mahasiswa merupakan dinamisator perubahan masyarakat menuju perkembangan yang lebih baik (agen perubahan). Mahasiswa juga merupakan kontrol terhadap perubahan sosial yang sedang/akan berlangsung. Dengan diadakannya lomba menulis bagi para mahasiswa di Indonesia ini, diharapkan dapat meningkatkan motivasi, minat, bakat dan ide para mahasiswa di Indonesia untuk berperan menuju Indonesia Emas 2045.
Pada Lomba menulis esai (Essay Competition) yang diadakan oleh Persatuan Pelajar Indonesia di Hongaria mahasiswa Teknik Kimia USU bernama Bangkit Kali Syahputra S. berhasil meraih Juara III dengan Judul Karya Ilmiah “Teknologi Pengolahan Air Limbah Tekstil Menggunakan Metode Biolotion (Biological Adsorption) Melalui Sistem Multilevel Filtering Berbasis Green Industry Menuju Indonesia Emas 2045”.